IRFAN ANSHORY kelahiran Bandar Lampung, 18 November 1952, Direktur Pendidikan Bimbingan Belajar "Ganesha Operation" Bandung, pengarang buku-buku kimia SMA, penulis artikel ilmiah dan keagamaan di berbagai media massa, serta cukup sering menjadi pembimbing haji dan umrah ke Tanah Suci. Semasa kecil memperoleh bimbingan keislaman dan bahasa Arab dari ayahnya sendiri. Sejak mahasiswa di Institut Teknologi Bandung (ITB), aktif membina kegiatan Masjid Salman ITB sampai sekarang. Pernah menjadi Ketua Bidang Kader Pengurus Besar HMI (1979-1981), Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah (1985-1989), dan Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat (1995-2000). Juga pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (1999-2004).